-->

Dikirim Nasi Kotak, Puluhan Santri Kerancunan

Bengkulu,PR- Sebanyak 20 santri putri Pondok pesantren Jaal Haq, dilarikan ke RSUD M. Yunus Kota Bengkulu, akibat keracunan makanan nasi kotak.
Menurut salah seorang pengurus yayasan pondok, Ustad Nur Yanto menjelaskan, kejadian berawal dari kiriman nasi kotak yang dibagikan ke santri perempuan,
“Memang kita sering mendapatkan kiriman nasi kotak, ketika ada salah seorang jamaah ada do’a, maupun dari warga sekitar pondok,” kata Ustad Nur, Minggu, 6 November 2016.

Salah seorang santri, Hesti menerangkan, setelah menyantap nasi kotak yang berlauk sayur dengan telur, dirinya tidak merasakan mual, selang 6 jam kemudian, didapati rekan-rekannya dan dirinya baru mengalami mual dan muntah-muntah. “Telurnya memang terasa seperti bau,” ujar Hesti.
“Alhamdulillah kini para santri telah kembali dari rumah sakit, dan santri yang keracunan diizinkan pulang ke rumah orang tuanya.” Pungkas Nur.(rls/AI**)

CARA MUDAH UPDATE POSTINGAN:

0 Response to "Dikirim Nasi Kotak, Puluhan Santri Kerancunan"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel